Selasa, 23 Juni 2009

Hari terakhir sidang Pemilu di kantorku


Hari ini (23/6) hari terakhir sidang Pemilu di kantorku. Nasib Partai Golkar, Demokrat, PAN, dan PKS di istana legislatif bakal ditentukan hari ini. Final, dan mengikat.

Then... bagaimana nasib kami?

Kami? Ya.. Kami... Staff-staff di balik Pemberitaan, Pemuatan Ikhtisar Putusan, dan Publikasi-publikasi kantor ini. Orang-orang dengan slogan "Kami ini... apalah. Kami ini... siapalah":P

Sebagai salah satu awak, saya sih nggak berharap nasib yang muluk. Saya cuma berharap: akhir weekend ini kami bisa menikmati hari libur (muluk ga sih?-garuk2 mode: ON).
Hfff.... Ga lama-lama kok. Cuma dua hari. Sabtu.. Minggu.. Untuk me-reparasi segala yang selama ini udah terabaikan demi lancarnya agenda negara (cie cie.... agenda negara).
Badan yang pwegewl-pwegewl. Kamar di rumah yang acak adul. Krisis baju bersih (haha..). Wajah yang jerawatan. Keluarga yang hampir lupa dengan eksistensi saya. Cowok yang mengalami krisis kasih sayang(o-ow...). Belum lagi hati yang mengalami gejala matttiiii rasssaaa dan depresi.

Please..... Yang berwenang atas ini.. Mengertilah..

Kami butuh hal-hal yang membuat kami ingat bahwa kami ini masih masuk dalam kingdom: Manusia. Bukan sekedar serangkaian tangan, kaki, dan otak yang semata-mata dilihat sebagai genus: Pegawai.

2 komentar:

yogi djatnika mengatakan...

Hey...ini blog atau facebook? makin gak jelas...itu tulisanmu seperti baca status di facebook.com terus ditambah komentar-komentar panjang dari orang-orang yang sok peduli.

Tapi terlepas dari itu...I like it terutama kesadaran bahwa kita itu berada di Kingdom Manusia

Kencana Suluh Hikmah mengatakan...

Yah..namanya juga udah facebook centrist. maap maap. akan saya perbaiki,pak.